Brebes, Jendelaindo– Komandan Kodim 0713 Brebes Letkol Arm Mohamad Haikal Sofyan melepas keberangkatan 13 personel Casis (Calon Siswa) Sekolah Calon Bintara Reguler Khusus Tahun 2020 yang bertempat di Aula Jenderal Soedriman Nomor 107 Brebes, Sabtu malam (23/08/20) untuk mengikuti pendidikan di Rindam IV/Diponegoro Magelang.
Dandim yang melalui Pasipers Kapten Infanteri Kunpriyanto, SE, mengucapkan selamat kepada 13 anggota Babinsa Kodim 0713 Brebes yang sudah lulus mengikuti seleksi Secaba Reguler Khusus agar dalam mengikuti Secaba Regsus agar ikuti pendidikan dengan sebaik-baiknya dan menjaga nama baik satuan Kodim serta jaga kesehatan selama dalam pendidikan.
”Jangan sampai kalian melanggar, ingat anak istri kalian yang menunggu dirumah, jaga nama baik Satuan, kalian, ini merupakan suatu kebanggaan keluarga dan satuan ini, siapkan mental serta fisik, karena pendidikan apapun jenisnya di lingkungan militer itu fisik yang paling utama”. Imbuh Pasipers.
Tiga belas anggota personel Babinsa yang mengikuti pendidikan diantaranya Koptu Rohwid dan Koptu Edi Purwanto Babinsa Koramil 01 Brebes, Koptu Herman dan Koptu Bambang Supriyadi Babinsa Koramil 02 Jatibarang, Koptu Rahmatullah Babinsa Koramil 03 Wanasari, Koptu Suyitno dan Koptu Riswandi Babinsa Koramil 05 Losari, Koptu Paimo Babinsa Koramil 06 Kersana, Koptu Imam Pranoto Babinsa Koramil 07 Bulakamba, Koptu Agung Budoyo Koramil 13 Salem, Koptu Agus Riyanto Babinsa Koramil 14 Banjarharjo dan Koptu Sudarno Babinsa Koramil 15 Ketanggungan serta Koptu Danu Bramantyo Babinsa Koramil 17 Songgom.
Red/Jendelaindo.