Seperti biasanya, kegiatan diawali dengan apel pengecekan personel yang terlibat dalam bakti sosial mulai dari Tim Memasak (koki), Tim packing dan Tim Distribusi, yang dipimpin Perwira Sandi (Pasandi) Kodim 0703 Cilacap Letda Czi Gunadi.
Usai pengecekan, para anggota melaksanakan pekerjaanya sesuai tugasnya masing-masing. Mulai dari memasak bahan-bahan sayuran, lauk pauk, memasak nasi dan terakhir dikemas dalam wadah box/sterofom.
Dikatakan Pasipers Kodim 0703 Cilacap Kapten Cpm Agus Santoso selaku Koordinator distribusi pembagian nasi box, bahwa target pemberian nasi box untuk Makodim lebih dari 100 box dan jajaran Koramil sejumlah 18 Koramil masing masing lebih dari 40 box dengan total keseluruhan target sebanyak 780 box per hari.
"Adapun sasaran distribusi adalah warga masyarakat yang terdampak covid-19, seperti kaum dhuafa, tukang becak, tukang parkir, pemulung, pegawai kebersihan, gelandangan dan masyarakat kurang mampu lainnya," kata dia.
Lebih lanjut dia menambahkan, dalam Bakti sosial yang bertajuk Kodam IV Berbagi itu pihaknya juga membagikan masker gratis kepada warga kurang mampu dan warga lainnya yang tidak memakai masker.
Ini merupakan upaya kita untuk membantu pemerintah dalam rangka mencegah penyebaran Covid 19 khususnya di wilayah Kabupaten Cilacap, disamping itu kita juga mengedukasi masyarakat. Selain itu karena ini momennya bulan ramadhan harapannya kegiatan ini menjadi berkah bagi kita semua.
Red/Tim