Tanjungpinang, Jendelaindo - Pedagang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Tanah Merah Tepi Laut Gurindam 12 menjerit pasca relokasi oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau ke bawah lokasi Tanah Merah kian menjerit.
Menurut Ajo Maladi salah satu pedagang dikawasan tersebut mengatakan bahwa semenjak Pemerintah merelokasi tempat berjualan mereka omset dagangan mereka jauh menurun.
"Semenjak kami disuruh pindah oleh Satpol PP nasib kami semakin terpuruk. Karena kami dipindahkan ke tempat yang tak layak. Sangat becek. Kalau begitu mana ada pengunjung yang mampir ke tempat dagangan kami," tegas Ajo, Rabu(29/8) sore.
Ia juga sangat berterima kasih kepada Disperindag Kota Tanjungpinang yang telah membina dan memberikan bantuan gerobak kepada para pedagang.
"Tetapi alangkah baiknya, jika kami juga difasilitasi tempat yang layak untuk berjualan agar kami mengais rejeki yang layak. Kami berjualan hanya untuk mencari makan bukan mencari kaya dan kami ini hanya pedagang kecil. Tolong bantu kami kasih kami tempat yang layak Pak Gubernur dan Pak Pj Walikota," Pintanya.
(Budi)